Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

LANTIK REKTOR DAN WAKIL REKTOR,PP MUHAMMADIYAH BERHARAP UMUKA BERSAING MENJADI UNIVERSITAS UNGGULAN

 



KARANGANYAR, Majelis Pendidikan penelitian dan pengembangan ( Diklitbang ) pimpinan pusat (PP) Muhammadiyah melantik Dr Muhammad Samsuri Msi sebagai Rektor Universitas Muhammadiyah Karanganyar ( UMUKA ), Sabtu ( 10 /9/2022 ).

PP Muhammadiyah berharap UMUKA segera bersaing menjadi besar karena memiliki potensi kuat diberbagai aspek.

Pelantikan tersebut disaksiakn oleh ketua PP Muhammadiyah Drs. H. Ahmad Dahlan Rais,M.Hum.,Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jateng Dr.H. Tafsir,M.ag.,Kepala LLDIKTIWilayah VI diwakili Kepala Bagian Umum Adhrial Rafeddin,S.I.P.,M.P.P.,Ketua Badan Pembina Harian Universitas Muhammadiyah Karanganyar Prof.Dr.H. Ravik karsidin, M.S

Selain itu juga hadir Bupati Karanganyar Drs.H. Juliyatmono,M.M., dan ketua DPRD Bagus Selo,S.H., serta tamu undangan lainnya.

Adapun yang melantik Rektor UMUKA yakni Prof. Dr. H.Khudzaifah Dimyat, S.H., M.Hum., Wakil Ketua Majelis Diktlilitbang PP Muhammadiyah.

Setelah dilantik menjadi Rektor UMUKA, giliran Dr. Muh Samsuri M.SI.,melantik dua orang Wakil Rektor yakni Wakil Rektor I, Dr. Hasan Suryono SH.,MH., M.Pd dan Wakil Rektor II,Sarilan M. Ali,M.Pd.

‘’ Alhamdulillah setelah melalui perjuangan panajng proses berdirinya UMUKA, kini jabatan rektor dan wakil rektor sudah dilantik sehingga tinggal focus tancap gas untuk pengembangan universitas,’’ ungkap Rektor UMUKA, Dr Muhammad Samsuri,M.S.I., Sabtu (10\9\2022).

Menurut Dr. Muh Samsuri M.S.I., boleh dikata terpilih dirinya sebagai Rektor UMUKA disebut sebagai rektor perjuangan karena berdirinya UMUKA dahsyat luar biasa.

Dengan begitu PP Muhammadiyah memiliki pertimbangan khusus akhirnya memilih dirinya karena sejarah tersebut.

‘’Memang ini jika disebut jabatan rektor perjuangan dalam tanda kutip bisa saja karena spirit kami hanya satu membesarkan UMUKA yang telah diperjuangakan dengan sejarah Panjang,’’ungkap akhir Rektor UMUKA Dr. Muh Samsuri M.S.I.

Sementara itu pada sambutan Bupati Karanganyar, Drs. Juliyatmono, M.M bangga dengan perjalanan UMUKA dari waktu kewaktu mengalami kemajuan.

‘’Kami memiliki ekspetasi besar terhadap UMUKA yakni dapar besar dan mendunia meski sekarang ini baru saja lahir, ungkap Bupati Juliyatmono.

Ketua PP Muhammadiyah Drs. H . Ahmad Dahlan Rais, M.Hum., menutup sambutan pelantikan tersebut menegaskan yang paling penting adalah meneguhkan komitmen untik kemajuan UMUKA.

‘’ Selamat niat itu kuat Insyaallah impian UMUKA menjadi besar akan diridhoi Allah SWT,’’ tandas Dahlan Rais M.Hum.

Sebagai infirmasi pendatang baru UMUKA sudah mencapai hampir 400 orang mahasiswa dan saat ini pendaftaran masih dibuka hingga 30 september.

1 komentar untuk "LANTIK REKTOR DAN WAKIL REKTOR,PP MUHAMMADIYAH BERHARAP UMUKA BERSAING MENJADI UNIVERSITAS UNGGULAN"