Maafkan aku AYAH & Terima kasih AYAH
Kadang ada anak yang malu apabila jalan sama ayahnya,malu punya ayah petani,buruh,pedagang atau lainnya.sadarkah kamu itu semua hasil keringat ayahmu dan yang kau makan selama ini hasil dari keringat ayahmu yang tulus memberikannya kepadamu tanpa ada harapan kamu akan membalasnya.Yng ia harapkan hanyalah kamu bisa hidup dan bisa tersenyum bahagia.
Ayah : Nak, gimana caranya kirim nomor telpon orang dari hp ?
Anak : Buka dulu nomor org tsb di phone book trus cari setting untuk send ke nomor hp yang dituju
Ayah : Di bagian mana setting? Belum ketemu ini?
Anak : Ya dicari aja yah, pasti ada..!
Mungkin kita pernah menjawab begitu ke ayah kita, kadang menjawabnya pun sambil mengerjakan hal lain. merasa nggak begitu penting dan rada malas...
Padahal waktu kita masih kecil, kita rese banget nanya ini itu ke ayah kita , dan beliau meladeni semua pertanyaan kita dengan sabar...
Untuk semua ayah yang berjuang untuk keluarganya,
Untuk ayah yang memberikan tauladan yang baik bagi anak-anak nya,
Semoga engkau diberi kesehatan , diberikan umur yang berkah dan senantiasa dalam lindungan-Nya.
Salam hormat kami yang telah menjadikan alasanmu mencari nafkah yang tiada henti, demi senyum anak-anak mu.
@thank-Tari mirasati
(HP)
Posting Komentar untuk "Maafkan aku AYAH & Terima kasih AYAH"